Babinsa Ramil 0829/Kota Dampingi Cek Warga Dari Jakarta Dan Bantu Bagi Masker
BANGKALAN, Kodim0829.id –
Babinsa Ramil 0829/01 Kota dan Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan pengecekan suhu tubuh terhadap warga dari Jakarta di Pustu Gebang Jalan raya Gebang Bangkalan. Selasa (14/4/2020)
Pemeriksaan suhu tubuh terhadap 11 orang warga pedatang dari Jakarta (zona merah) oleh Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Kota Bangkalan, hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kota Cicik Fidiah, SE, Danramil 0829/01Kota Kapten Chb Hasbullah, KBO Binmas, Kapus Kecamatan Kota Bangkalan, Kades Gebang.
“Pengecekan yang dilakukan terhadap 11 orang warga masyarakat yang datang dari Jakarta tersebut oleh Tim Medis Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Kota rata-rata suhu tubuh normal antara 35’ sampai 37’ Celcius, disampaikan untuk melaksanakan karantina mandiri.” Tutur Danramil
Kegiatan dilanjutkan membagikan masker gratis di depan Kampus Ngudia Husada Jalan RE. Martadinata Bangkalan terhadap masyarakat yang tidak menggunakan masker dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
Pewarta : Pendim 0829
.