Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Burneh Himbau Gunakan Masker

BANGKALAN, Kodim0829.id – Personel Koramil 0829/04 Burneh yang tergabung dalam Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan Burneh melaksanakan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat di Desa Binoh Kecamatan Burneh. Selasa (14/4/2020).

Upaya Pemkab Bangkalan dibantu Kodim 0829 Bangkalan beserta jajaran dan Polres Bangkalan sampai ke tingkat Desa bersama para relawan, berbagai inovasi dilakukan dalam penyampaian himbauan agar mudah diterima masyarakat.

Sinergitas TNI – Polri di tingkat Kecamatan seperti yang ditunjukkan Koramil 0829/04 Burneh, Polsek Burneh bersama petugas medis, para relawan saling bahu membahu dalam penanganan Covid-19 dengan memberikan himbauan, pemahaman penggunaan masker untuk melindungi dari terjangkitnya Covid-19.

Himbauan dengan menggunakan bahasa daerah (bahasa Madura) dan bahasa Indonesia dilaksanakan keliling menyusuri jalan Desa, perkampungan, gang-gang kecil, pasar tradisional, pertokoan.

“Upaya Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 selain melaksanakan himbauan juga melaksanakan penyemprotan disinfektan, pendataan terhadap warga pendatang dari luar wilayah ataupun luar negeri”.

Pewarta : Pendim 0829

Leave a Reply

Your email address will not be published.