Kepedulian Babinsa Koramil 0829-03 Kamal Dalam Membantu Pelayanan Kesehatan

BANGKALAN, Kodim0829.id -Babinsa Koramil 0829/03 Kamal melaksanakan pendampingan dan membantu pelayanan kesehatan Posyandu di Polindes Desa Tanjung Jati Kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan. Jum,at (3/7/2020).

Kepedulian dan Peran aktif Sertu H.Supono sebagai Babinsa Koramil 0829/03 Kamal dalam membantu kelancaran pelayanan kesehatan dan Posyandu, kegiatan imunisasi bagi balita, pemeriksaan lansia dan ibu hamil, juga memberikan pemahaman (edukasi) agar mematuhi protokol kesehatan.

Edukasi terhadap masyarakat agar disiplin untuk mematuhi protokol kesehatan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Agar menggunakan masker, jaga jarak perorangan, jaga kebersihan dengan sering-sering cuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun, jaga kesehatan dengan makanan bergizi dan vitamin, segera periksakan kalau sakit.”himbauan Babinsa.

Dengan kepedulian Babinsa Koramil 0829/03 Kamal dalam membantu kelancaran pelayanan kesehatan, telah mensukseskan program pemerintah dalam mewujudkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat dan mempersiapkan generasi penerus bangsa yang unggul.

Pewarta : Pendim0829.

Leave a Reply

Your email address will not be published.