Koramil 0829-11 Konang Adakan Karya Bakti Pengecatan Musholla

Personil Koramil 0829-11 Konang saat melaksanakan karya bakti pembersihan dan pengecatan Musholla Al – Ibrohimi Desa Konang, Kecamatan Konang Kabupaten Bangkalan.

BANGKALAN, kodim0829.id,- Koramil 0829-11/Konang melaksanakan program karya bakti TNI Satkowil TA. 2021 pada Selasa (07/12/2021). Karya bakti tersebut dilaksanakan disela – sela kesibukan pencapaian vaksinasi. Koramil 0829-11 Konang melaksanakan kegiatan program yang sudah menjadi tanggung jawabnya untuk melaksanakan program karya bakti dengan sasaran pembersihan dan pengecatan Musholla Al Ibrohimi yang terletak di Dusun Campage, Desa Konang, Kecamatan Konang, KabupatenBangkalan.

Danramil 0829-11 Konang, Kapten Arh Kristanto mengutarakan bahwa kegiatan Karya bakti ini merupakan salah satu program yang harus dan wajib dilaksanakan. “Dimana hal ini merupakan suatu upaya pimpinan untuk mewujudkan metode Binter, yang salah satunya adalah kemanunggalan TNI Rakyat.” Tuturnya.

Lebih lanjut, Danramil 0829-11 Konang mengutarakan pelaksanaan kegiatan ini tidak hanya asal melaksanakan perintah atau gugur kewajiban, “Program ini harus dilaksanakan tepat pada sasaran sesuai data yang diperoleh dari Babinsa dan harus memiliki dampak yang benar-benar membantu masyarakat.” Sambungnya.

“Dalam hal ini peran Babinsa diwilayah sangat penting untuk penguasaan wilayah, sehingga data yang di laporkan akurat dan tepat sasaran.” Pungkas Danramil 0829-11 Konang.

Karya Bakti TNI Satkowil Koramil 0829-11 Konang TA 2021 tersebut disambut masyarakat dengan antusias dan sangat berterima kasih. Musholla Al Ibrohimi tersebut merupakan salah satu sarana ibadah dan tempat pengajian rutin warga di dusun Campage. (Pendim0829).

Leave a Reply

Your email address will not be published.