Satgas TMMD Ke-113 Kodim 0829/Bangkalan Kebut Pembangunan Tandon Air
BANGKALAN, kodim0829.id, –
Kondisi masyarakat Desa Gangseyan Kecamatan Sepulu Kabupaten Bangkalan yang setiap harinya kesulitan mendapatkan air bersih menjadi salah satu sasaran dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-113 TA 2022 Kodim 0829/Bangkalan. Salah satu programnya adalah pembangunan tandon air.
Para personil Satgas TMMD ke 113 Kodim 0829/Bangkalan bersama warga bahu membahu bergotong royong membangun tandon air di sekitar masjid Al Ibrohimi Desa Gangseyan. Seperti tampak pada Senin (30/05/2022). Personil Satgas bersemangat menyelesaikan pembangunan tandon tersebut agar segera dapat dimanfaatkan oleh warga masyarakat.
Komandan SSK Satgas TMMD ke-113 Kodim 0829/Bangkalan, Kapten Inf Irsyad Hari Purnomo mengutarakan, “Salah satu materi program sasaran fisik TMMD Kodim 0829/Bangkalan adalah pembuatan tandon air. Alhamdulillah, personil Satgas bersama warga bergotong royong menyelesaikan pembangunan tandon air tersebut.” Tuturnya.
“Sampai dengan hari ini pembangunannya sudah mencapai 70% dan sedang dikebut penyelesaiannya oleh rekan-rekan Satgas agar dapat segera dimanfaatkan oleh warga masyarakat Desa Gangseyan ini.” Pungkasnya.
(Pendim 0829)