Sosialisasikan Protokol Kesehatan Oleh Koramil Jajaran Kodim 0829 Bangkalan
BANGKALAN, Kodim0829.id -Koramil jajaran Kodim 0829 Bangkalan melaksanakan himbauan dan sosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 diwilayah Kabupaten Bangkalan. Rabu (3/6/2020).
Dandim 0829 Bangkalan Letkol Kav Ari Setyawan Wibowo, S.Sos mengintruksikan kepada semua Koramil jajaran Kodim 0829 Bangkalan untuk melaksanakan himbauan dan sosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 dalam dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 diwilayah Kabupaten Bangkalan.
“Kodim 0829 Bangkalan beserta jajaran dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah sosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 melalui pemasangan banner yang dikemas dalam bahasa daerah (bahasa madura) agar mudah diterima oleh masyarakat.”tutur Dandim 0829.
“Selain pemasangan banner para Babinsa Koramil jajaran Kodim 0829 Bangkalan juga melaksanakan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat binaannya tentang protokol kesehatan dengan sering-sering cuci tangan, jaga jarak, pemakaian masker dan rajin berolah raga.”pungkas Dandim 0829.
Pewarta : pendim0829